Review Internet Unlimited By.U

By.u merupakan layanan internet yang diluncurkan oleh Telkomsel. Ia menawarkan paket Internet Unlimited tanpa FUP dengan harga yang cukup murah. Kartu perdana by.U dapat dipesan melalui aplikasi mereka, dan diantarkan langsung ke rumah oleh kurir pengiriman (seperti belanja online).

Pada website mereka tidak ada dicantumkan alamat kantor yang dapat dikunjungi. Customer Support dilakukan melalui live chat, atau melalui sosial media mereka. Sesuai dengan label yang mereka gunakan “Provider serba digital pertama di Indonesia” semuanya serba Online tidak ada interaksi langsung

Kartu ini sudah saya gunakan kurang lebih selama 6 bulan, dimulai sejak pemberlakuan PSBB karena virus Covid-19.

By.u adalah layanan yang diluncurkan oleh telkomsel, ia menggunakan jaringan Telkomsel yang terkenal luas menjangkau sampai ke pelosok Desa. Ini adalah salah satu alasan saya menggunakan operator ini karena di desa saya hanya Telkomsel yang masih ada sinyal.

Paket Internet Unlimited

Paket Volume based yang ditawarkan menurut saya termasuk mahal. Namun paket Internet Unlimited yang memang benar – benar True Unlimited membuat saya tetap menggunakan operator By.u sampai saat ini.

Pada saat artikel ini dibuat, paket Internet Unlimited By.u dibanderol dengan harga Rp. 140.000 dengan kecepatan maksimal 1.5 Mbps. Bila dibandingkan dengan paket internet Smartfren mungkin harga dan kecepatan itu terlihat mahal. Namun dengan pertimbangan paket yang beneran True unlimited tanpa FUP, paket tersebut menarik untuk dicoba. Jarang ada operator yang berani memberikan paket internet tanpa FUP.

Trafik data tertinggi saya selama menggunakan kartu ini adalah 85GB, tidak ada perubahan pada kecepatan internetnya. Bila ada dari pembaca yang sudah menggunakan kartu ini dan mengalami penurunan kecepatan silahkan tinggalkan komentar agar artikel ini saya revisi.

Paket Internet By.u
Paket Internet by.U

Kecepatan

Internet dengan bandwidth 1.5Mbps menurut saya tidak terlalu cepat, bila dilihat di browser kecepatan download maksimalnya hanya sekitar 190KB/s. Meski begitu koneksi internet operator ini lumayan stabil. Pagi, siang, sore maupun malam kecepatan internet anda tetap sama, tidak melambat. Berbeda seperti operator lain yang menjanjikan kecepatan penuh tapi ketika siang hari malahan loyo.

Internet dengan kecepatan tersebut masih dapat digunakan untuk Streaming video Youtube dan Netflix kualitas 360p dengan lancar.

Speedtest Server Jakarta

Speedtest Server Singapore

Kualitas Jaringan

By.u merupakan layanan dari Telkomsel, ia menggunakan jaringan Telkomsel, mengisi pulsa pun bisa dengan pulsa Telkomsel. Bila didaerah anda operator Telkomsel memiliki sinyal yang bagus, maka dapat dipastikan provider ini juga akan memiliki sinyal yang bagus pula.

Tidak ada masalah jaringan yang mengganggu selama saya menggunakan operator ini. Kartu ini saya pasangkan pada 4G Router sehingga internet dirumah selalu on. Putus-nyambung koneksi internet sempat saya rasakan, namun tidak terlalu mengganggu karena hanya terjadi sebentar dan sangat jarang.

Kesimpulan

Meskipun tidak terlalu cepat, paket internet True Unlimited by.U dengan kecepatan 1.5Mbps bagi saya layak untuk digunakan. Meskipun tidak terlalu kencang, kecepatan tersebut sudah cukup untuk digunakan untuk browsing dan streaming youtube sepuasnya.

Paket Internet Unlimited tersebut adalah paket Promo yang mungkin saja dihapus setelah target mereka tercapai.


Update: Operator Byu meningkatkan kecepatan paket internet tersebut menjadi 2 Mbps tanpa perubahan harga yaitu Rp. 140.000, baca artikelnya disini : Review Internet Unlimited 2 Mbps By.U – Part 2

Seorang Web Developer di Denpasar Bali. Nulis blog hanya sekedar iseng dan berbagi pengalaman.

Eksplorasi konten lain dari Kadek Jayak

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca