Kartu Internet 4G: Telkomsel vs Indosat vs Three

Tulisan ini merupakan pengalaman saya setelah menggunakan ketiga provider tersebut. Telkomsel, Indosat dan Three adalah provider yang memiliki sinyal 4G cukup kuat di daerah saya (Dalung, Bali). Kualitas dan Kecepatan koneksi Wireless berbeda – beda di setiap tempat, “Posisi Menentukan Prestasi” begitu katanya, karena kadang dirumah saya cukup cepat, tapi ditetangga sebelah malah putus putus, oleh sebab itu hendaknya jangan gunakan artikel ini sebagai acuan untuk membandingkan cepat atau lambatnya operator tersebut.

Telkomsel

Kartu telkomsel yang saya gunakan adalah KartuHalo (Pascabayar), terpasang di handphone saya untuk keperluan harian. Tarif dari provider pelat merah ini terkenal sangat Mahal, bahkan sempat di hack di tahun 2017 karena tarif internet yang sangat mahal bila dibandingkan dengan operator lain. Menurut info yang saya baca pada website telkomsel pengguna KartuHalo mendapat Prioritas di jaringan mereka, entah benar atau tidak karena hal ini tidak dapat dibuktikan kebenarannya, konfigurasi priority di perangkat jaringan adalah rahasia dapur masing – masing operator, jika jaringan mereka sedang lambat kita sebagai pengguna tetap merasakan imbasnya walaupun dikatakan “Prioritas”.

Setiap bulannya saya membayar Rp. 75.000 untuk paket Flash 6GB (4GB di 4G, 2GB bebas), sangat mahal bila dibandingkan dengan kompetitornya. Selain mahal Latency (Ping) Telkomsel sangat besar untuk server yang berada di amerika, rata-rata diatas 200~300ms, kurang cocok dipakai untuk main game online.
Hal lain yang paling ngeselin dari telkomsel adalah mereka meng-inject Iklan di halaman web yang kita buka (tapi kalo HTTPS ato pake vpn mereka gak bisa inject), Iklan yang disisipkan sangat mengganggu karena kadang merusak code javascript dari sumber halaman asli. Sudah bayar mahal dipasangin iklan pula, apakah BRTI (Badan Regulasi Telekomunikasi Indonesia) tahu akan hal ini ?

Tapi walaupun mahal saya merasakan internet Telkomsel adalah yang paling cepat bila dibandingkan dengan Indosat maupun Three, selain itu sinyal telkomsel selalu tersedia walaupun hanya EDGE ketika saya berkelana ke pelosok desa. ini merupakan nilai plus dari Telkomsel. Client portalnya (https://my.telkomsel.com dan aplikasi mobilenya) juga menurut saya sangat bagus, namun tarif MAHAL tersebut membuat nilai plus telkomsel tidak berarti…

Indosat

Kartu indosat yang saya gunakan adalah Freedom Oredoo Postpaid (Pascabayar), saya pasang di 4G router rumah. Kuota dari paket Pascabayar indosat lebih besar dibandingkan dengan yang prabayar. Saya menggunakan paket seharga Rp. 99.000 belum termasuk pajak, mendapatkan total kuota 36GB (20GB 4g, 6GB all, 10GB free app). Overal internet Indosat saya rasa lumayan kencang di jam malam, tapi terasa lambat saat siang hari, berasa mentok di cuma 1Mb kalo siang hari. nonton video di facebook sering ngadat di siang hari, kalo sudah begini biasanya saya pindah koneksi ke Telkomsel yang tetap Lancar Jaya.

Ping indosat ke server US di kisaran 300~1000, parah deh (test 4 April 2018), main game online Seal Online Blade of Destiny, ngelag banget.

saya juga mengalami gejala aneh ketika melakukan SSH ke server saya, jika session SSH dibiarkan idle terlalu lama, ia bakalan nge-freeze sehingga saya harus connect ulang ke server saya. Hal ini hanya terjadi ketika saya menggunakan koneksi indosat, padahal operator yang lain normal.

Menurut saya Indosat adalah operator yang paling parah untuk urusan inject IKLAN, frekuensi munculnya iklan jauh lebih sering bila dibandingkan dengan Telkomsel.
Aplikasi mobile indosat tampilan nya lumayan bagus + ada fitur untuk hemat quota (gak pernah pake sih…). Tapi menurut saya aplikasi punya telkomsel tampilan nya paling bagus + bisa di akses via web browser.

Tri

kartu Tri yang saya gunakan adalah paket prabayar, berbeda dengan kedua kartu yang saya bahas diatas. Kartu tri menurut saya yang paling murah, saya biasanya beli paket 4G 33 GB seharga 75.000.

Kecepatan nya sangat memuaskan, bahkan di siang hari jam sibuk kecepatan nya masih dapat dihandalkan (melambat sedikit). Latency/Ping nya ke server amerika (Server Seal Online) adalah yang paling rendah dibanding kedua operator diatas (dibawah 100), main game tidak terasa nge-lag.

Operator Tri TIDAK meng-inject iklan, browsing sangat nyaman pakai koneksi ini.

Masalah yang saya temui ketika menggunakan kartu ini adalah Jaringan 4G nya kadang tiba – tiba hilang (Limited), tapi saat saya coba switch ke 3G trus balik lagi ke 4G dia normal, aneh dah. Selain itu web portal mereka (internet.tri.co.id) sering gangguan

Seorang Web Developer di Denpasar Bali. Nulis blog hanya sekedar iseng dan berbagi pengalaman.

Eksplorasi konten lain dari Kadek Jayak

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca