Block External HTTP Request pada WordPress

Salah satu penyebab lambat nya respon sebuah website WordPress adalah karena adanya HTTP Request ke luar (internet) yang dilakukan oleh plugin maupun core WordPress itu sendiri. Hal ini mengakibatkan adanya delay / lag yang cukup parah ketika HTTP request tersebut terjadi.

Tapi ternyata ada cara cukup simple untuk memblok HTTP request di WordPress, cukup define saja WP_HTTP_BLOCK_EXTERNAL di wp-config.php, seperti dibawah ini:

define('WP_HTTP_BLOCK_EXTERNAL', true);

ketika konstanta tersebut di define semua HTTP request akan di block, namun jika anda ingin mengizinkan akses beberapa domain saja, define WP_ACCESSIBLE_HOSTS yang berisikan host – host dipisahkan dengan tanda koma. Misalnya:

define('WP_ACCESSIBLE_HOSTS', 'wordpress.org, api.site.com');

anda dapat melihat bagaimana kode ini bekerja pada file class-http.php

Seorang Web Developer di Denpasar Bali. Nulis blog hanya sekedar iseng dan berbagi pengalaman.

Eksplorasi konten lain dari Kadek Jayak

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca